Institut Teknologi Sains Bandung

Beasiswa SMM

PROGRAM BEASISWA SMM (Sinar Mas Mining – Berau Coal)

Program Beasiswa Sinar Mas Mining – Berau Coal diperuntukkan bagi Calon Mahasiswa dengan prestasi akademik yang baik dan membutuhkan dukungan finansial. Beasiswa mencakup Biaya Pengembangan Institusi (BPI), biaya SPP, biaya SKS ,biaya praktikum dan biaya hidup selama menjadi mahasiswa aktif ITSB. Untuk prodi Perencanaan Wilayah dan Kota(PWK),Teknologi Pengolahan Sawit (TPS) dan Desain Produk(DP).

 

PERSYARATAN KHUSUS BEASISWA SMM:

  1. Melampirkan slip gaji orang tua & rekening listrik 3 bulan terakhir,
  2. Menandatangani surat pernyataan untuk mempertahankan nilai IPK tidak kurang dari 3,00 selama kuliah pada setiap semester (form disediakan oleh panitia seleksi dan diberikan setelah dinyatakan lulus seleksi wawancara),
  3. Surat Rekomendasi dari Sekolah.
 

PERSYARATAN  UMUM BEASISWA :

  1. Mengisi Formulir Pendaftaran Beasiswa di https://bit.ly/beasiswa_itsb_bc
  2. Memiliki Nilai Rata-Rata Raport 80 pada Semester 1-5,
  3. Membayar Biaya Pendaftaran Sebesar Rp 200.000,-(transfer via Bank).
  4. Lulus Tes Potensi Akademik (TPA) dan tes wawancara,
  5. Foto berwarna ukuran 2×3 (2 lembar) dan 3×4 (2 lembar),
  6. Fotokopi SKHUN dan Ijazah yang dilegalisir,
  7. Fotokopi Akte Kelahiran, Fotokopi Kartu Keluarga dan Fotokopi KTP,
  8. Fotokopi raport semester 1 s/d 6 yang dilegalisir,
  9. Surat Berkelakuan Baik dari Sekolah,
  10. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK),
  11. Surat Keterangan tidak buta warna dari Dokter/Rumah sakit/Klinik/Puskesmas/petugas kesehatan,
  12. Diutamakan dari Wilayah Berau (Kalimantan).
 

SYARAT DAN KETENTUAN SAAT SUDAH DITERIMA SEBAGAI MAHASISWA BEASISWA SMM :

  1. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Minimal 3,00 per Semester
  2. Apabila IPK < 3,00 mahasiswa beasiswa dihentikan (GUGUR), mahasiswa wajib membayar
  3. Tidak ada pengaktifan beasiswa kembali meskipun pada semester berikutnya IPK naik menjadi minimal 3,00