Peranan ITSB Dalam Peningkatan SDM di Tanah Bumbu Tahun Ajaran 2024/2025

post
 

Tanah Bumbu, 26 September 2024 – Institut Teknologi Sains Bandung (ITSB) dengan bangga mengumumkan penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025. Kegiatan penerimaan mahasiswa baru yang berlangsung dari Februari 2023 hingga September 2024 ini telah berhasil menarik minat ratusan calon mahasiswa dari 22 desa di Tanah Bumbu.

Antusiasme Pendaftar Tahun ini, ITSB mecatat jumlah pendaftar sebanyak 122 orang dari 22 desa di Tanah Bumbu, dimana pihak siswa dan guru SMA/ SMK menyambut sangat antusias kedatangan ITSB dalam memberikan sosialisasi program perkuliahan dan Beasiswa dari PT Borneo Indobara. Siswa secara aktif mendaftar dan pihak sekolah memberikan kesempatan bagi ITSB untuk dapat melakukan seleksi di lokasi sekolah.

Program Beasiswa PT Borneo Indobara Bekal Masa Depan SDM di Tanah Bumbu Pada tahun 2024 ini PT Borneo Indobara memberikan 85 kuota beasiswa kepada siswa yang berasal dari 22 desa di Tanah bumbu. Beasiswa ini merupakan bekal untuk masyarakat yang bukan hanya menghasilkan gelar akademik, namun juga pengetahuan, kompetensi dan perubahan cara berpikir yang akan berguna untuk masa depan mereka dan pengembangan Tanah Bumbu.

Distribusi Mahasiswa – Beasiswa PT Borneo Indobara 2024/2025 Mahasiswa baru ITSB di Program Beasiswa PT Borneo Indobara adalah sebagai berikut :

No Program Studi Jumlah Mahasiswa
1 Informatika 36
2 Teknik Sipil 25
3 Perencanaan Wilayah dan Kota 23


Penerima beasiswa berasal dari 22 desa di Ring 1 PT Borneo Indobara seperti Angsana, Bunati, Wonorejo, Sumber Arum, Sebamban Baru, Tri Martani, Mustika, Kuranji dan Mangkalapi.

Harapan dan Dukungan ITSB Kami mengucapkan selamat bagi penerima beasiswa PT Borneo Indobara, mohon beasiswa yang diberikan dimanfaatkan semaksimal mungkin dan bertanggung jawab. Kami doakan perjalanan perkuliahan lancar, kalian menjadi SDM Unggul dan membangun Tanah Bumbu agar semakin maju.


 
Scroll